Postingan

Menampilkan postingan dengan label lamtoro. Leucaena

9 Manfaat Lamtoro atau Leucaena

Gambar
Lamtoro atau dalam bahasa ilmiahnya (Leucaena leucocephala (Lam.) De Wit) adalah tanaman semak yang tumbuh dengan cepat, kurang dari 5 tahun tanaman ini mencapai tinggi 5 m hingga 20 m di Amerika. Tapi pada umumnya Tanaman ini memiliki ketinggian kurang dari 10 meter. Tanaman mampu menghijaukan kawasan yang gersang hanya dalam jangka waktu sekitar lima tahun. Lamtoro menyukai iklim tropis yang hangat (suhu berkisar 25-30 ° C) dapat tumbuh di atas ketinggian 1000 m dpl. Tanaman Leucaena cukup tahan kering dan bisa ditanam di mana-mana, termasuk wilayah dengan curah hujan antara 650—3.000 mm (optimal 800—1.500 mm) pertahun. Namun, tanaman ini tidak dapat tumbuh dalam genangan air. Dapat ditanam di tanah apa saja, tanaman Leucaena mudah diperbanyak dengan biji yang sudah tua, dengan pemindahan anakan & setek batang. Nama lain dari Leucaena leucocephala (Lam.) De Wit dalam berbagai bahasa di dunia adalah: Lamtoro, petai cina, petai selong, meter [Bahasa Indonesia]. Leucaena, leadtree

Postingan Populer

8 manfaat buah pakel atau bajang

11 manfaat lokio untuk kesehatan

15 Manfaat Bayam Cina Untuk Tubuh